Harga jual mobil bekas tentunya akan lebih rendah dari mobil baru yang pertama kali Anda beli. Karena status mobil akan berubah menjadi bekas, sekalipun Anda pemilik pertama dan memakainya hanya beberapa saat saja. Ada juga beberapa faktor yang mempengaruhi harga jual dari mobil. Mungkin Anda masih dapat mempertimbangkannya, ketika Anda menjual mobil dan menginginkan dengan patokan harga yang tetap tinggi dan beda tipis dengan aslinya. Menjelang akhir tahun, keumuman setiap brand suatu barang apapun sedang mengalami peminatan yang tinggi, apalagi sekarang waktu pas bagi Anda yang berkesempatan untuk menjual mobil dengan harga tetap tinggi.
Ada beberapa faktor ataupun alasan yang dapat menjadikan mobil yang Anda jual tetap dengan harga yang lumayan tinggi. Berikut keterangan yang sekedar harus tau caranya, agar dapat mencocokkan kriteria pada mobil kepunyaan Anda yang berniat akan dijual.
Kelengkapan Dokumen
Lengkapnya dokumen menjadi salah satu alasan harga mobil dan sekaligus menjadi bukti legalitas kendaraan yang akan dijual tak melonjak turun drastis. Seperti dokumen STNK, BPKB atau surat-surat pendukung lain pada saat faktur pembelian awal, untuk selalu menyimpannya dengan aman. Fungsi BPKB adalah untuk menunjukkan bahwa kepemilikan mobil secara asli. Sedangkan STNK berfungsi untuk membandingkan plat nomor pada kendaraan. Jika tidak sesuai, sangat patut untuk di curigai.
Riwayat Perawatan
Pembeli kedua juga ingin merasakan keamanan dan kenyamanan pada mobil yang akan Anda jual padanya. Pastikan mobil yang dijual mengalami servis yang rutin dan selalu di cek. Pada saat servis alanngkah baiknya pergi ke tempat resmi dan selalu ikuti aturan servis pada buku panduan servis mobil yang Anda miliki. Pembeli juga harus tau kendala apa yang terjadi pada mobil Anda, karena nantinya mereka tidak malah memperbaiki dikarenakan mobil yang dibeli tidak diketahui kerusakannya.
Memiliki Asuransi
Dealer mobil ataupun calon pembeli akan mengapresiasi, ketika mobil Anda masih memiliki asuransi jaminan pada mobil. Karena membuktikan penjagaan mobil masih layak dan baik yang terjamin oleh asuransi. Sekalipun asuransi sudah tidak berlaku (aktif) lagi pada saat mobil sudah berpindah kepemilikan.
Perhatikan Kondisi Body Mobil
Pastikan mobil yang akan Anda jual dalam keadaan standard dan tetap aman performa mobilnya. Tidak mengalami riwayat seperti baret, bekas banjir, bekas kecelakaan, dan hal buruk lainnya yang tidak diinginkan pada body mobil. Hal ini sangat mempengaruhi calon pembeli dan mempengaruhi penurunan pada harga mobil. Lakukanlah cek rutin pada bagian body mobil, dengan menggunakan asuransi mobil yang dimiliki.
Usia dari Kendaraan Tidak Lebih dari 5 Tahun
Tidak untuk menjadi patokan juga dalam mengganti mobil selama 5 tahun sekali. Selama apapun menggunakan mobil, apabila memakainya dengan hati-hati maka mobil tersebut masih akan terasa nyaman saat digunakan. Dengan demikian, mobil yang akan dijual dengan batas yang melewati 5 tahun lebih akan dikhawatirkan mengalami penurunan harga.
Dari artikel diatas kita bisa tahu cara menjual mobil dengan harga yang tetap tinggi dengan memiliki beberapa faktor tentunya. Semoga dapat membantu Anda yang akan menjual mobil.
PROMO Desember
Apapun mobil baru yang ingin kamu beli, jual saja mobil lamamu di mobil88 untuk tambahan uang tunai beli mobil baru! Dapatkan EXTRA BENEFIT senilai 3 juta rupiah sebagai tambahan pembayaran mobil baru yang diinginkan.*
Promo berlaku untuk trade-in atau penjualan mobil merk & tipe apapun. Dan jika mobil masih dalam kondisi kredit pun bisa dijual di mobil88.*
*syarat ketentuan berlaku.